Rabu, 19 Maret 2014

Interpersonal Skill Class : Level 1

0 komentar

     Untuk menjalin hubungan baik dengan orang - orang disekitar kita, kita perlu menguasai cara dan teknik berkomunikasi yang baik dan benar. Skill ini tidak mudah di kuasai karena skill ini termasuk ke dalam kategori softskill.


     Pernahkah anda menjalin hubungan dengan orang - orang yang sulit untuk di ajak kompromi?.. Jika pernah pasti itu sangat sulit sekali dan prosentase untuk menjalin hubungan baik sangat sedikit. Karena itulah anda harus mempelajari softskill yang satu ini yang bahasa kerennya disebut Interpersonal Skill.


Apakah itu Interpersonal Skill??...
     Interpersonal skill adalah kemampuan seseorang dalam menjalin hubungan dengan orang lain, atau bisa juga disebut dengan kemampuan untuk berkomunikasi dengan orang lain.


Kenapa Interpersonal Skill Susah Dikuasai??...
     Ada beberapa alasan kenapa interpersonal skill itu sulit untuk dikuasai. Yang pertama adalah karena interpersonal skill membutuhkan kebiasaan dan praktek yang sering. Maksudnya adalah kita harus sering berkomunikasi dengan cara yang baik dengan orang lain agar pengalaman kita bertambah, tumbuh, dan berkembang. Tentu saja, setiap orang yang kita ajak untuk berkomunikasi memiliki kepribadian yang berbeda - beda, dan tentunya lagi kita harus menggunakan cara yang berbeda untuk berkomunikasi terhadap orang - orang yang ada di sekitar kita.

     Yang kedua adalah KITA SERING PURA - PURA PEDULI ATAU PERHATIAN DENGAN ORANG LAIN. Dengan kata lain, kita hanya berkomunikasi dengan menggunakan sudut pandang kita sendiri. 
     Misal, ada seseorang laki - laki yang sedang menunggu pacarnya, dan tiba - tiba teman lama dari laki - laki tersebut menghampirinya dan mengajak untuk menghadiri acara reuni dengan teman - teman SMA nya. Tidak pikir panjang, laki - laki tersebut menyetujui untuk ikut, dan lupa untuk memberitahu pacarnya.
     Tak berapa lama kemudian, sang pacar tiba di tempat, tetapi tidak menjumpai laki - laki tersebut. Lalu dia memperoleh sms dari laki - laki tersebut bahwa dia sedang ada acara reuni SMA. Sang pacar lalu datang ke tempat reuni tersebut..
Menurut anda apakah yang akan terjadi?
     Jika si pacar tersebut berkomunikasi dengan sudut pandang dia sendiri, pasti di sana akan terjadi keributan. Pasti si pacar itu akan berfikir bahwa, "Oh, ternyata pacarku lebih mementingkan temannya dari pada aku!.." Lalu, anda dapat mengimajinasikan sendiri apa yang terjadi selanjutnya.
     Jika si pacar tersebut berkomunikasi dengan sudut pandang laki - laki, maka dia akan berfikir, "Oh, pasti pacarku sangat ingin bertemu dengan mereka sampai - sampai dia lupa sms.." Dan yang terjadi selanjutnya adalah si pacar tadi malah meminta maaf dengan laki - laki pacarnya, dan juga si laki - laki tersebut juga meminta maaf. Anda bisa membayangkan kan, apa yang akan terjadi jika ada orang yang berebut maaf. Mereka akan lebih dekat satu sama lain.

     Yang ketiga adalah MAP is not THE TERITORY.
Apa sih map is not the teritory itu? Bukannya wilayah selalu ada di dalam peta?..
Mungkin anda akan bingung ketika pertama kali membaca kalimat ini. Dan mungkin juga ada banyak pertanyaan yang terlintas dalam benak anda. Ok, mari kita bahas satu per satu...
     Map is not the teritory itu maksudnya adalah ketika kita menganggap sesuatu itu benar, tetapi itu adalah hal yang belum tentu benar. Masih bingung?.. Ok, mari kita lihat contoh berikut...
     Apa yang anda tahu tentang korek?.. Pemantik Api.. terbuat dari kayu... wadahya dari kertas... dan lain - lain.. Bagaimana jika ada orang lain yang menjawab bahwa korek itu ada hubungannya dengan telinga? Pasti jika kedua orang tersebut menganggap jawaban mereka adalah benar, mereka akan menimbulkan debat yang panjang. 
     Oleh karena itu, maka kita harus berfikiran lebih luas dari pada apa yang dipikirkan oleh orang lain agar kita dapat menguasai pembicaraan, dan tidak menimbulkan perdebatan yang tidak berguna.


==============================================
Untuk Level Selanjutnya Akan Segera Kami Posting..
Terimakasih Banyak Atas Kunjungannya...
==============================================

Leave a Reply